James Derulo's

Portfolio

Just Cause 4: Tak Banyak Berbeda !!!

Leave a Comment

Berbeda dengan tiga seri sebelumnya, Just Cause 4 akan menggunakan engine teranyar bernama APEX Engine. Engine serupa yang akan digunakan oleh sang developer – Avalanche Studios untuk proyek RAGE 2 bersama dengan Bethesda di masa depan. Diskusi terkait engine ini memang sempat mengemuka dan dijanjikan sebagai engine baru yang lebih optimal untuk game open-world, waluapun tak dijelaskan dengan lebih mendetail. Berangkat dengan hype dan antisipasi tinggi bahwa kehadiran APEX juga akan mengubah secara signifikan kualitas visual Just Cause 4, sayangnya kami harus melaporkan, ia tidak terlihat banyak berbeda. Dunia besar dengan pendekatan detail setengah hati yang sama seperti Just Cause 3, lengkap dengan begitu banyak elemen yang bisa dihancurkan tetap hadir di sini. Anda bisa melihat screenshot yang kami sertakan di artikel preview ini dan membandingkannya sendiri.

Hal yang serupa juga terjadi di sisi gameplay yang juga tidak banyak berbeda. Dunia luas yang terbagi ke daerah-daerah kecil yang menunggu untuk Anda “bebaskan”, salah satu yang paling terasa berbeda hanyalah desain misi utama yang sejauh kami cicipi, tidak lagi sekedar berfokus pada usaha untuk menghancurkan area saja. Ada lebih banyak misi yang meminta Anda bertempur dengan serangkaian senjata api, seperti misi escort misalnya. Namun sisanya? Hampir serupa. Aktivitas sampingan untuk diselesaikan yang biasanya berhubungan dengan manuver wingsuit atau kendaraan tetap hadir. Mekanik baru kini muncul dari sistem penguasaan peta yang kini meminta Anda untuk memberikan komando bagi pasukan pemberontak untuk menguasai daerah tertentu. Semakin banyak kekacauan yang Anda hasilkan, semakin banyak squad yang bisa Anda lemparkan.


Sejauh waktu kami mencicipinya, Just Cause 4 memang terasa tak banyak berbeda dengan Just Cause 3, termasuk sensasi menggunakan senjata apinya yang memang masih terasa lebih mudah dan sederhana dibandingkan game-game third person shooter pada umumnya. Sembari menunggu waktu lebih proporsional untuk melakukan review, izinkan kami melemparkan segudang screenshot fresh from oven di bawah ini untuk membantu Anda mendapatkan sedikit gambaran apa yang ia tawarkan. Pretty much the same..



Next PostPosting Lebih Baru Previous PostPosting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar