James Derulo's

Portfolio

Game Mobile Fire Emblem: Heroes Raup Pendatapatan Rp38 Miliar !!!

Leave a Comment

Sebelumnya kami telah melaporkan, bahwa baru-baru ini Nintendo merilis game mobile terbaru miliknya berjudul Fire Emblem: Heroes untuk Android dan iOS. Tampaknya judul game pertama milik perusahaan di tahun 2017 ini dapat diterima baik oleh penggemar Nintendo. Pasalnya, di hari pertama peluncurannya, game tersebut berhasil meraup pendapatan sebesar US$2.9 juta atau setara Rp38 miliar. 

Game mobile RPG tersebut dikatakan telah diunduh lebih dari 2 juta kali unduhan, baik dari iTunes maupun Google Play Store. Pendapatan US$ 2,9 juta memang masih terbilang sedikit jika dibandingkan dengan rilis pertama Super Mario Run yang memperoleh US$ 8,4 juta dan Pokemon GO yang memperoleh US$10,2 juta di hari pertama rilis. 

Namun angka tersebut lebih baik ketimbang Clash Royale yang hanya meraup pendapatan US$1,4 juta di hari pertama rilis. Menurut Sensor Tower, mereka menemukan bahwa sebagian besar download berasal dari Jepang, diikuti oleh Amerika Serikat. Selain mengatakan jika rilis awal dari game ini cukup baik, Sensor Tower juga mengatakan jika keberhasilan jangka panjang dari permainan ini lebih penting. 

Hal ini bisa kita ambil contoh dari aplikasi milik Nintendo sebelumnya, yakni Miitomo yang berhasil menggebrak di awal, namun akhirnya kendor juga dimana banyak pemain yang meninggalkan game ini setiap harinya. Namun kita harus melihat bagaimana nasib game Fire Emblem: Heroes ini ke depannya, apakah semakin tinggi atau semakin menurun jumlah download-nya. 


Next PostPosting Lebih Baru Previous PostPosting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar