James Derulo's

Portfolio

Detail Baru Ghost of Tsushima !!!

Leave a Comment

E3 2018 dan kesempatan lain untuk mendapatkan informasi baru terkait game-game teranyar yang
bahkan, belum punya tanggal rilis pasti di pasaran. Walaupun sebagian besar demo dan presentasi tersebut berujung terbatas, namun bagi media, ini masih menjadi event terbaik untuk mencari informasi terkini. JagatPlay hari ini berkesempatan untuk masuk ke dalam presentasi langsung Sucker Punch terkait Ghost of Tsushima. Walaupun tidak memperlihatkan sesuatu yang baru dan berbeda dibandingkan dengan gameplay perdana yang mereka perlihatkan di panggung utama, Sucker Punch membuka ruang bagi pertanyaan dari media Asia, termasuk wartawan dari Asia Tenggara. Pertanyaan yang juga mengarah pada dibukanya beberapa detail baru yang menarik. Nate Fox – Game Director Ghost of Tsushima angkat bicara.

Sucker Punch menegaskan bahwa mereka tidak berusaha “mengejar” akurasi sejarah di Ghost of Tsushima dan memperlakukannya tetap sebagai sebuah game fiksi. Walaupun kejadian di Tsushima memang merupakan bagian sejarah dunia, mereka tidak akan memperlakukan dan mereka ulangnya secara persis. Fox bahkan secara terbuka menyebut bahwa film-film dari Kurosawa menjadi salah satu inspirasi utama dan kualitas yang hendak mereka kejar. Sebagai contoh? Keterlibatan Korea dalam invasi bersama Mongol tidak akan diperlihatkan di sini. Mereka lebih berfokus untuk memproyeksikan betapa mengerikannya pasukan elite Mongol di kala itu, hadir dengan senjata berbasis mesiu, dari senjata api hingga meriam sekalipun. Sesuatu yang bagi penduduk feudal Jepang di tahun 1274, adalah sesuatu yang asing dan menyeramkan.


Nate Fox menyebut bahwa nama “Ghost of Tsushima” dipilih untuk mewakili perjalanan yang akan dilewati oleh sang karakter utama – Jin Sakai. Anda akan mulai sebagai seorang samurai yang memang sudah handal, namun akan terus tumbuh dalam petualangan Anda menghancurkan para pasukan Mongol ini. Pada akhirnya,  Jin muncul sebagai ancaman yang tidak bisa ditangani pasukan Mongol begitu saja. Dimana sekeras apapun mereka mencoba, sosoknya terasa seperti hantu yang sulit diburu, sulit dikejar, dan sulit ditangkap. Oleh karena itu, ia menyandang status sebagai Ghost of Tsushima.



Next PostPosting Lebih Baru Previous PostPosting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar