James Derulo's

Portfolio

Steam Kini Miliki 30.000 Game !!!

Leave a Comment

Setelah dominasi selama bertahun-tahun tanpa kompetitor, Valve akhirnya berhadapan dengan lawan terberatnya ketika kita berbicara soal platform distribusi game digital. Benar sekali, Steam saat ini harus berjuang melawan Epic Games Store yang sejauh ini, sepertinya menempuh kebijakan tepat sasaran yang efektif. Store milik dev. Fortnite tersebut berhasil mengunci deal eksklusif dengan publisher besar, menawarkan pembagian keuntungan lebih menggoda, hingga membagikan game gratis secara berkala. Namun untuk urusan variasi game dan produk yang bisa Anda dapatkan, Steam sepertinya masih menjadi “rumah” yang paling nyaman. Mereka bahkan baru berhasil menyentuh sebuah milestone yang fantastis.

Menjadikannya sebagai ruang yang potensial untuk menjual produk mereka, banyak publisher yang sepertinya masih mengandalkan Steam untuk urusan itu. Hingga pada batas, Steam secara resmi kini berhasil menjadi rumah untuk 30.000 buah game! Angka ini tidak menghitung jumlah konten DLC, video, ataupun software yang juga dijual di dalamnya. Berdasarkan data dari SteamSpy, ada setidaknya penambahan 9.300 buah game di sepanjang tahun 2018, naik dari “sekedar” 6.700 buah game di tahun 2017. Ini tentu saja jadi sebuah pencapaian fantastis yang pantas dibanggakan.



Next PostPosting Lebih Baru Previous PostPosting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar