James Derulo's

Portfolio

Fire Emblem Heroes: Nostalgia RPG Taktik Nintendo !!!

Leave a Comment

Nintendo melepas game mobile andalannya di iOS dan Android dengan judul Fire Emblem Heroes. Game ini masuk genre game RPG taktik dengan tema spin-off dan merupakan game mobile milik Nintendo yang mengambil tema permainan dari game berseri yang sukses bernama Fire Emblem. Banyak orang yang menantikan kehadiran game ini. Setelah mengunduhnya, lontaran komentar positif  banyak disematkan pada game ini. Tercatat, pada platform Android rating game ini sebesar 4,6 ketika artikel ini dipublish. Lantas permainannya sendiri seperti apa?

Fire Emblem Heroes berlatarkan dunia yang mempunyai 2 kerajaan yang terdiri atas Emblian Empire yang berambisi menguasai semua dunia di dalam game dan Askran Kingdom yang berusaha menghentikan ambisi Emblian. Pemain game didaulat menjadi seorang summoner yang bisa menghadirkan pahlawan dari tiap dunia Fire Emblem. Tujuannya untuk mencegah Askran dari kehancuran. Pemain akan bergabung dengan pasukan pahlawan dan menghadapi pelbagai macam tantangan.

Ada beberapa pahlawan dalam Fire Emblem Heroes. Contoh pahlawannya adalah Alfonse, Sharena, Veronica, Anna, Mysterious Man, Marth, Tiki, Roy, Lyn, Lucina, Robin dan Takumi. Pahlawan-pahlawan yang telah disebutkan ini sudah bisa Anda summon dan mainkan di gamenya.


Di dalam game Fire Emblem Heroes, terdapat mode battles strategis turn-based. Mode ini didukung dengan fitur sentuhan dan geser yang memudahkan pemain. Ketika menyerang, pemain cukup menggeser teman untuk menyerang musuh.

Ada catatan untuk pahlawan yang akan dipakai untuk berperang. Tiap pahlawan mempunyai warna yang mencerminkan kekurangan dan keuntungan senjata yang berpengaruh terhadap attack power karakter. Untuk dapat terus menang, sebaiknya pemain membangun tim berdasarkan kelemahan anggota tim musuh. Di dalam peperangan Fire Emblem Heroes, dikenal gerakan special. Gerakan ini merupakan gerakan kritikal dari setiap pahlawan terpilih. Gerakan special ini merupakan gerakan yang bisa sangat dahsyat ketika dipakai.


Next PostPosting Lebih Baru Previous PostPosting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar