James Derulo's

Portfolio

Halo: The Master Chief Collection Tuju PC, Masuk Steam !!!

Leave a Comment

Menjadi rumor yang seringkali dibicarakan, dengan sedikit bukti disana-sini, namun tidak pernah mendapatkan konfirmasi resmi dari Microsoft sendiri, salah satu berita yang paling ditunggu gamer PC di seluruh dunia akhirnya tiba! Dengan semakin aktifnya Microsoft di pasar PC yang selama beberapa tahun terakhir bahkan berbagi game “eksklusif” dengan Xbox One, mereka akhirnya mengamini eksistensi produk yang memang sudah begitu lama ditunggu. Kesempatan untuk menikmati hampir keseluruhan seri Halo lawas dalam format terbaik di platform yang satu ini.

Microsoft akhirnya secara resmi mengkonfirmasikan eksistensi Halo: The Master Chief Collection untuk PC. Kerennya lagi? Tidak sekedar didistribusikan untuk Windows Store yang melekat kuat dengan game racikan Microsoft yang lain, game ini juga akan didistribusikan via Steam. Halo: The Master Chief Collection akan memberikan Anda kesempatan untuk menikmati Halo: Combat Evolved Anniversary, Halo 2: Anniversary, Halo 3, Halo 3: ODST Campaign dan Halo 4 dalam format 4K UHD dengan dukungan HDR. Lebih fantastisnya lagi, Microsoft memastikan bahwa Halo: Reach juga kini ikut masuk ke dalam bundle ini.


Dengan demikian, Halo: The Master Chief Collection ini akan memuat tidak kurang dari 67 buah misi campaign dan 120 peta multiplayer (termausk peta dari Halo Combat Evolved versi original) dan Spartan Ops. Tentu saja, Anda bisa menikmatinya dengan kenyamanan mouse dan keyboard seperti game-game FPS yang seharusnya.



Next PostPosting Lebih Baru Previous PostPosting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar