James Derulo's

Portfolio

Netmable Games mengumumkan bahwa para gamers dapat mengintip desain karakter baru dari film MARVEL’S Captain Marvel yang akan datang di MARVEL Future Fight.

Film yang dibintangi oleh Brie Larson sebagai Carol Danvers, menceritakan tentang salah satu pahlawan galaksi terkuat yang bangkit untuk melawan kejahatan dalam konflik intergalaksi.

Beberapa pemain dari MARVEL’S Captain Marvel sudah dapat ditemui di dalam game, seperti Nick Fury (Modern), Minn-Erva (Modern), dan Korath (MARVEL’s Captain Marvel).


Selain itu, tersedia pula uniform Captain Marvel, Ronan, Nick Fury, Minn-Erva, serta Captain Marvel Uniform Collection baru yang terinspirasi dari desain kostum di dalam film tersebut.

Selain tambahan karakter dan kostum baru, Legendary Battle bertema MARVEL’S Captain Marvel yang terdiri dari tiga stage dengan latar belakang dan karakter dalam film juga telah ditambahkan ke dalam game.

Captain Marvel kini dapat ditingkatkan ke Tier-3 untuk mendapatkan Ultimate Skill baru, serta fitur membuka Potential juga tersedia untuk Captain Marvel, Ronan, Nick Fury, Minn-Erva, dan Korath.




Rindu pada Dilan terjawab sudah, karena Agate mendekatkan Dilan kepada para gamers melalui GAME DILAN yang bisa diakses di aplikasi platform CIAYO Stories.

GAME DILAN merupakan game yang diangkat dari seri novel populer Indonesia, Dilan: Dia adalah Dilanku tahun 1990 dan Dilan: Dia adalah Dilanku tahun 1991, karya Pidi Baiq.

Seri novelnya yang pertama kemudian diangkat menjadi film, Dilan 1990, dan berhasil meraih lebih dari 6.3 juta penonton sepanjang tahun 2018, dan lanjutannya, Dilan 1991, yang rilis pada 24 Februari 2019.


GAME DILAN merupakan game hasil kerja sama Agate, CIAYO Games, dan Pidi Baiq. GAME DILAN merupakan satu-satunya game resmi Dilan di Indonesia.

Kolaborasi pengembangan game ini mencakup pengembangan engine, serta konten, baik jalinan cerita dan art.

GAME DILAN merupakan gabungan dari Dilan 1990 dan Dilan 1991.



Setelah melewati masa Pra-Registrasi, Zilong Game resmi meluncurkan mobile game MMORPG terbarunya yakni Laplace M.

Laplace merupakan mobile game RPG dengan nuansa dunia Laplace versi PC di tahun 2016-2018 dengan pembaruan versi mobile yang lebih menarik.

Memiliki lebih dari puluhan tipe job dengan 4 job starter awal ( Warrior, Cleric, Scout, & Mage ), Laplace M mengajak gamers bersama teman untuk kembali bertualang di dunia Laplace sebagai Saints untuk memerangi kejahatan dan kegelapan.


Berbeda dengan Laplace versi PC, Laplace M tampil dengan grafis yang lebih berwarna serta fitur kontrol yang lebih fleksibel.

Bagi gamers veteran yang pernah bermain Laplace akan tidak merasa asing dengan nuansa permainan yang ada.

Baik gameplay, monster, skill, job, city, npc, building, field, dll dari Laplace versi PC dapat ditemukan seragam di Laplace M.




Netmarble Games mengumumkan kehadiran special hero baru ‘Aleem’ di Seven Knights bersamaan dengan update baru di awal Maret 2019.

Aleem, Special Hero dari fraksi “Terra Herald”, telah ditambahkan pada update kali ini.

Aleem adalah pemimpin baru Terra Herald dan memiliki skill yang unik. Terra Herald merupakan fraksi baru yang muncul untuk pertama kalinya dan nantinya akan menghadirkan hero-hero baru.


Seven Knights juga menyediakan konten baru yang dapat memperkuat Hero dengan ability tambahan, yaitu “Fighter Soul”.

Gamers harus menggunakan “Soul Shard” untuk memperkuat Hero dan item tersebut dapat diperoleh melalui Adventure dan Arena.




Netmarble Games Indonesia merilis update terbaru Yokai Valley yang misterius di Lineage 2: Revolution Indonesia.

Yokai Valley merupakan sebuah konsep baru yang menampilkan cerita unik, Event Field, 3 Dungeon Event, 16 jenis Monster, Costume, serta beragam Event lainnya.

3 Dungeon baru yang telah ditambahkan adalah Grave Defense Battle, Twin Tengu Battle, dan Kyuubi Battle.


Dibutuhkan kerja sama antar gamers untuk mengalahkan para Boss dari setiap Dungeon.

Untuk meningkatkan serunya permainan di Yokai Valley, ketiga dungeon ini masing-masing memiliki konsep dan peraturan yang berbeda.

Bersamaan dengan update Yokai Valley, 16 jenis Monster Yokai bernuansa Jepang telah hadir, dilengkapi dengan Monster Core, Costume, dan Artifact baru.




LINE: Gundam Wars memasuki usia dua tahun setelah pertama kali dirilis pada 19 Juli 2016 dan telah melewati 5 juta kali unduhan di seluruh dunia.
Mulai awal Maret 2019, LINE: Gundam Wars menyajikan update terbaru untuk sejumlah fitur termasuk Grand Arena yang menawarkan pertarungan 3 lawan 3 sehingga memungkinkan gamers untuk merasakaan lebih banyak strategi pertempuran.
Dalam rangka merayakan 5 juta kali download di seluruh dunia, LINE: Gundam Wars akan mengajak gamers dengan memperkenalkan ke empat event terbatas, 4 Guaranteed Mobilization Ticket, dan hadiah menarik lainnya.

1. Hadiah Login 5 Juta Download Vol. 1
2. Grand Arena (Beta) Sekarang Sudah Tersedia
3. Misi Event G-ARMS
4. Grand Arena Rayakan Hadiah Login
5. G-ARMS Event Mobilization
6. MA Baru [Super Mobile Armor Mobilization Festival]
7. Peluncuran Karakter Pendukung Merayakan Return Login
8. Kampanye Pilot Training


Klappanome, game developer Indonesia dengan bangga mengumumkan pencapaian VALZ sebagai nominasi dalam penghargaan International Mobile Gaming Awards (IMGA) ke-15.

VALZ adalah satu-satunya game Indonesia yang berhasil masuk nominasi di antara 800 aplikasi pemohon, dan kini bersaing dengan 152 game lainnya untuk meraih predikat People’s Choice Award.

"Fokus dan tujuan kami berpartisipasi di IMGA adalah menunjukkan bahwa pengembang gim asal Indonesia juga bisa melahirkan aplikasi- aplikasi gim kelas dunia yang layak diapresiasi serta bisa dinikmati semua orang, “ ujar Ricky Ongkowidjojo, CEO, Klappanome.


Ia menambahkan bahwa VALZ adalah game bernuansa musik yang terinspirasi dari kecintaan orang Indonesia akan seni.

Sementara misi Klappanome adalah menghadirkan pengalaman bermain terbaik, khususnya dalam menjadi nominasi di IMGA ke-15, aset Nusantara VALZ dan Klappanome disejajarkan dengan berbagai judul game besutan game developer level dunia.


Previous PostPostingan Lama Beranda