James Derulo's

Portfolio

Seiya dan Shiryu Bergabung ke Jump Force !!!

Leave a Comment

Game fighting tiga dimensi yang punya mekanik sederhana namun punya konten dan detail yang siap untuk memuaskan para fans, Bandai Namco memang punya strategi spesifik untuk konten seperti ini. Banyak produk mereka yang sudah dan akan meluncur nanti berbasis sistem seperti ini, di luar produk game fighting kompetitif yang memang diracik untuk esports seperti DB FighterZ, Tekken 7, atau Soul Calibur VI nantinya. Dari produk tersebut, ada satu judul yang  begitu diantisipasi – Jump Force. Melebur banyak karakter dari anime / manga populer, ia kini juga mengkonfirmasikan keterlibatan salah satu franchise klasik.

Benar sekali, Saint Seiya resmi bergabung ke Jump Force. Dua orang karakter dikonfirmasikan lewat trailer terbaru – Saint Seiya dan Dragon Shiryu. Tidak hanya menggunakan armor standar mereka, keduanya juga dipastikan bisa menggunakan armor emas dari rasi bintang masing-masing sesuai versi animenya, Sagitarius untuk Seiya dan Libra untuk Shiryu. Serangan cantik penuh dengan efek visual menarik terlihat di trailer dengan gerakan yang sepertinya tidak akan asing lagi untuk Anda yang mengikuti sepak terjang franchise yang satu ini. Bersama dengannya pula, Jump Force juga  menghadirkan stage baru – “Mayan City”.


Jump Force sendiri rencananya akan dirilis pada bulan Februari 2019 mendatang, masih tanpa tanggal rilis pasti, untuk Playstation 4, Xbox One, dan tentu saja – PC. Bagaimana dengan Anda? Senang dengan kehadiran dua karakter ini?


Next PostPosting Lebih Baru Previous PostPosting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar